Menindaklanjuti Surat Kepala Badan Diklat Provinsi Jawa Timur tanggal 30 Desember 2011 Nomor : 893.3/109145/205.5.2/2011 perihal Pemberitahuan Pelaksanaan Diklat Prajabatan dan Diklat Kepemimpinan Tahun 2012, bersama ini diberitahukan dengan hormat bahwa Badan Diklat Provinsi Jawa Timur akan menyelenggarakan Diklat Kepemimpinan Tingkat II, III dan V yang dilaksanakan pada ;
1. Diklatpim Tingkat II (8 Pebruari 2012 s/d 19 April 2012)
Hari/Tanggal : Selasa, 7 Pebruari 2012 (pendaftaran)
Pukul : 09.00 s/d 17.00 WIB
Tempat : Badan Diklat Provinsi Jawa Timur
(Jl. Balongsari Tama Tandes Surabaya Telp. 031-7412278 Fax.
031-7412279).
Kelengkapan dan Persyaratan Diklat Kepemimpinan Tk. II sbb :
a. Telah dan akan menduduki Jabatan Struktural eselon II ;
b. Memiliki potensi akademik dan professional untuk berkembang ;
c. Memiliki dedikasi dan loyalitas terhadap tugas dan organisasi ;
d. Berprestasi baik dalam melaksanakan tugas ;
e. Mampu menjaga reputasi diri dan instansinya ;
f. Sehat Jasmani dan Rohani ;
g. Pangkat/golongan minimal Pembina (IV/a) ;
h. Serendah-rendahnya berpendidikan Sarjana (Strata-1) ;
i. Lulus Ujian Seleksi bagi Pejabat Struktural Eselon III (dibuktikan dengan SK Kelulusan dari LAN-RI)
2. Diklatpim Tingkat III (22 Pebruari 2012 s/d 10 April 2012)
Hari/Tanggal : Rabu, 22 Pebruari 2012 (pendaftaran)
Pukul : 09.00 s/d 17.00 WIB
Tempat : Badan Diklat Provinsi Jawa Timur
(Jl. Kawi No. 41 Malang Telp. 0341-325217 Fax. 825215 ).
a. Surat Tugas dari Instansi Pengirim ;
b. Fotocopy SK Jabatan ;
c. Fotocopy SK Pangkat Terakhir ;
d. Surat Tanda Bukti Lulus Seleksi Diklatpim Tk. III ;
e. Surat Keterangan Sehat dari Dokter Pemerintah ;
f. Pendidikan serendah-rendahnya S-1/sederajat ;
g. Fotocopy ASKES ;
h. Pas Photo berwarna, latar belakang merah dengan ukuran 4x6 = 3 lembar dan 3x4 = 2 lembar, dengan pakaian ;
a. Pria : Baju Putih lengan panjang, celana warna gelap dan berdasi ;
b. Wanita : Baju Putih, rok warna gelap ;
c. Baju Olahraga lengkap.
3. Diklatpim Tingkat IV (12 Pebruari 2012 s/d 17 Maret 2012)
Hari/Tanggal : Minggu, 12 Pebruari 2012 (pendaftaran)
Pukul : 09.00 s/d 17.00 WIB
Tempat : Badan Diklat Provinsi Jawa Timur
(Jl. Kawi No. 41 Malang Telp. 0341-325217 Fax. 825215 ).
Kelengkapan dan Persyaratan Diklat Kepemimpinan Tk. IV sbb :
a. Sama seperti kelengkapan/peryaratan diklatpim III ;
b. Surat Tanda Bukti Lulus Seleksi Diklatpim Tk. IV ;
Sehubungan hal tersebut mohon bantuan Saudara menugaskan peserta sesuai ketentuan dan persyaratan diatas dalam bentuk usulan daftar nominatif peserta berupa Hard/Soft copy, dikirimkan ke BKD Provinsi Jawa Timur cq. Bidang Formasi dan Pengembangan Pegawai Telp/fax. (031) 8476668-8477404. Sedangkan soft copy yang berisi daftar nominatif usulan peserta bisa dikirimkan melalui alamat email forbangjatim@yahoo.co.id paling lambat hari Selasa, 10 Januari 2011. Informasi lebih detail tentang persyaratan/form/kelengkapan dapat didownload dari website http://bkd.jatimprov.go.id. Informasi yang belum jelas dapat menghubungi Sdr. Danar Andriyanto (Hp. 081 615444491) atau Sdri. Dian Puspitasari (Hp. 081 335753430).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar