Rabu, 16 Januari 2013

DIKLAT KEPEMIMPINAN TINGKAT II DI LINGKUNGAN PEMPROV JATIM 2013


Kepada Yth Sdr. :
1. Sekretaris DPRD Provinsi Jawa Timur ;
2. Inspektur Provinsi Jawa Timur ;
3. Kepala Dinas/Badan/Kantor Provinsi Jawa Timur ;
4. Direktur RSU/RSUD Provinsi Jawa Timur ;
5. Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Prov. Jatim ;
6. Kepala Biro di lingkungan Setda Prov. Jatim ;
7. Sekretaris KORPRI/KPID/KPU Prov. Jatim.
di TEMPAT.

Berita Terbaru, diinformasikan kepada seluruh Pengelola Kepegawaian SKPD/Instansi di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, bahwa sesuai dengan Surat Kepala Bandiklat Prov. Jatim Nomor 893.3/1293/205.5/2013 Perihal Penyelenggaraan Diklatpim Tingkat II  Tahun 2013 adalah sbb :

#   Diklatpim Tingkat II akan dilaksanakan hari RABU, tanggal 6 Pebruari 2013. Pk. 08.30 WIB
    Tempat Bandiklat Prov. Jatim Jl. Balongsari Tama Tandes Surabaya.
 

Adapun Persyaratan & Kelengkapan adalah sbb :
DIKLATPIM 2 :
1. Cek in pendaftaran peserta tanggal 5 Pebruari 2013 mulai Pk. 09.00 - 19.00 WIB;
2. Melengkapi form BIODATA PESERTA; ( silahkan download disini
3. Usia 5 tahun sebelum BUP;
4. Pangkat/Golongan minimal Pembina (IV/a);
5. Diusulkan oleh pejabat yang berwenang;
6. Bagi yang masih menduduki jabatan eselon III sudah mengikuti DIklatpim Tk. III dan lulus seleksi calon peserta Diklatpim Tk. II;
7. Membawa Surat Tugas;
8. Membawa FC Surat SK Jabatan, Pangkat/Gol Terakhir;
9. Membawa Surat Bebas Tugas dari Instansi masing2;
10. Membawa bukti FC kelulusan test Diklatpim Tk. II bagi Eselon III;
11. Bagi calon peserta yang lulus bersyarat harus membawa bukti Sertifikat TOEFL atau level intermediate yang terbaru (satu tahun terakhir) dari Lembaga Terakreditasi oleh Dinas Pendidikan setempat;
12. Membawa Medical Record Media dari Lab Medis;
13. Membawa Surat Dokter;
14. Membawa Pas Photo berwarna latar belakang merah pakaian PSL bagi pria dan bagi wanita pakaian nasional dengan ukuran sbb :
     a. 4 x 6 = 4 lembar
     b. 3 x 4 = 2 lembar
     c. 2 x 3 = 2 lembar
15. Membawa pakaian sbb :
     a. Olah raga.
     b. Kemeja Putih dan polos lengan panjang dan berdasi.
     c. Celana warna gelap.
     d. PSL (jas) bagi pria dan bagi wanita menyesuaikan.
     e. Kemeja batik lengan panjang.
15. Mengisi form kesediaan mengikuti program Diklat Kepemimpinan Tk. II yang harus ditandatangani calon peserta.

Demikian untuk diketahui dan atas perhatian / kerjasamanya disampaikan terimakasih.

A.n Panitia Diklatpim 2013


TEAM FORBANG BKD

Kontak Panitia BKD :

1. Ibu Mutia Hp. 08195452277
2. Danar A. Hp. 081615444491 (218C594C)

Catatan :
Estimasi Waktu Pelaksanaan Diklat :
1. Diklatpim II : 10 minggu (60-70 hari)
2. Diklatpim III : 45 hari
3. Diklatpim IV : 35 hari

Tidak ada komentar:

Posting Komentar